TOYOTA NEW FORTUNER GR SPORT

  • SUV
  • 2393
  • Bensin
  • 7 Penumpang
0 Review
Rp Call
Pilih Warna Mobil Anda

    * Warna di atas dapat berbeda dengan warna mobil sesungguhnya

    List Tipe Mobil

    Tentang Toyota New Fortuner GR Sport

    Model Gazoo Racing atau GR mulai diperkenalkan di Indonesia sejak dua tahun belakangan ini. PT Toyota Astra Motor (TAM) telah memperkenalkan produk-produk terbarunya. Salah satunya adalah Toyota New Fortuner GR Sport.

    Tentang Toyota New Fortuner GR Sport

    New Fortuner GR Sport ini menggantikan model TRD Sportivo. Sebenarnya antara Fortuner GR Sport dengan model TRD Sportivo tidak berbeda jauh pada eksteriornya. Namun pembaruan terletak pada bumper depan yang lebih tangguh dengan tambahan kisi-kisi udara berwarna gelap. 

    Keunggulan New Fortuner GR Sport

    Apabila melihat kendaraan ini dari depan, tampak lebih gagah berkat kehadiran front bumper spoiler. Selain itu, menjadi penempatan fog lamp LED. Penggunaan lampu LED pada model baru ini lebih meruncing. 

    Fortuner GR Sport ini menjadi mobil SUV Toyota yang orientasinya lebih condong ke aksesoris sporty. Selain itu juga terdapat perubahan pada suspensinya. Nama GR Sport disematkan Toyota untuk memperluas produk-produk mainstream miliknya.

    Fitur Fortuner GR Sport

    Toyota menyematkan fitur keamanan khusus pada semua tipe mobil New Fortuner GR Sport. Fitur ini dirancang untuk memberikan perlindungan yang optimal pada para penumpang. 

    Pertama ada Sinyal Rem Darurat (EBS) berupa lampu yang akan menyala selama pengereman darurat. Lampu tersebut berfungsi untuk memperingatkan sekitar dan mengurangi tabrakan.

    Kemudian Kontrol Goyangan Trailer untuk mendeteksi goyangan trailer. Bahkan dapat  membantu menekannya dengan mengontrol pengereman. Selanjutnya Kontrol Stabilitas Kendaraan (VSC) berguna untuk mencegah risiko selip roda dengan mengurangi tenaga dan menerapkan gaya rem.

    Spesifikasi Mobil New Fortuner GR Sport

    Mobil SUV ini mempunyai ukuran dimensi panjang 4,795 mm, lebarnya 1,855 mm, lalu untuk tingginya 1,8835 mm. Kemudian Jarak sumbu roda sekitar 2,745 mm, jarak pijak roda depan 1.245 mm, dan jarak pijak roda belakang 1.550 mm. Sementara jumlah pintu yang tersedia pada New Fortuner ini ada 5 buah pintu.

    Warna interior yang gelap mengekspresikan kemewahan namun tetap sporty. Desain dasbor sangat prestisius dan teknologi canggih yang mengelilingi kabin. Toyota New Fortuner GR Sport menawarkan beberapa opsi warna menarik. Pilihan warnanya yaitu Super White dan Silver Metallic. Attitude Black, Dark Grey Mica Metallic, juga Phantom Brown Metallic.

    Toyota membanderol harga yang berbeda untuk setiap variannya. 4x2 2.444 VRZ A/T DSL GR Sporty IDR. 562.700.000 dan 4x2 2.7 SRZ BSN GR Sport IDR. 605.200.000.

    Mesin Mobil New Fortuner GR Sport

    Kehadiran Toyota New Fortuner GR Sport datang dalam dua varian. Pertama dengan menggunakan mesin bensin 2.7L, yang kedua 2.4L diesel. 

    Jarak Tempuhnya, Kekuatan Mesin, serta Konsumsi Bahan Bakar New Fortuner GR Sport

    Penggunaan untuk rute dalam kota relatif boros karena jalur padat, banyaknya lampu merah, sering tersendat, dan terjadi fluktuasi konsumsi BBM. Sedangkan pada rute luar kota, kendaraan ini mempunyai tingkat konsumsi BBM yang irit. Bahkan mampu memberikan performa dan dapur pacu yang garang. 

    Saat menggunakan New Fortuner ini, Anda tidak perlu ribet terlalu sering keluar masuk SPBU untuk mengisi bahan bakar. Pasalnya kapasitas tangki bahan bakar sebesar 80 liter. 

    Toyota New Fortuner GR Sport menjadi mobil SUV yang paling irit bahan bakar. Efisiensi bahan bakarnya bahkan terbilang cukup baik. Banyak yang memilih Fortuner bahan bakar diesel, pasalnya konsumsi bahan bakar lebih irit. 

    Selain itu, banyak yang menilai varian diesel mempunyai mesin yang lebih tangguh. Konsumsi bahan bakar mobil ini lebih baik dari seri pendahulunya. Namun, konsumsi BBM Fortuner tergantung dari kondisi mobil, style kendaraan, dan kondisi jalan yang ditempuh.

    Akselerasi dan Daya Pacu New Fortuner GR Sport

    Di atas kertas, mesin 2TR-FE 4 silinder satu garis 4 katup DOHC Dual VVT-i 2.694 cc menghasilkan tenaga 163 ps pada putaran 3.400 pada putaran 4.000 rpm untuk torsi 242 Nm.

    Berikutnya pada mesin 2 GD FTV 4 katup DOHC VNT Intercooler 2.393 cc dapat memberikan tenaga 149,6 ps pada 3.400 rpm, pada putaran 1.600 hingga 2.000 rpm dengan torsi 242 Nm.

    Sasis, Ban, dan Rem New Fortuner GR Sport

    Toyota New Fortuner GR Sport menggunakan velg 18 inci dengan berbalut ban 265/60 R18. Jenis ban yang digunakan adalah Radial.

    Untuk meningkatkan kemampuan mencengkeram jalan dan mempertahankan traksi saat wheelspin terdeteksi, Toyota memberikan fitur Kontrol Traksi Otomatis (A-TRC). Suspensi depan pada mobil ini memakai double wishbone, sedangkan suspensi belakangnya menggunakan multi-link. Kelengkapan coil spring sebagai jenis shockbreakernya.

    Eksterior New Fortuner GR Sport

    Eksterior Toyota New Fortuner GR Sport menggambarkan perpaduan antara kekuatan, tampilan sporty, dan desain yang elegan. Dengan demikian performanya memukau di segala medan. Bahkan tampilannya semakin kokoh berkat garnish dark chrome grille yang diperbesar. 

    Selain itu, Toyota memadukan LED Headlamp dan front bumper spoiler yang sporty. Bahkan spoiler bumper belakang yang baru begitu elegan dengan detail yang memancarkan ketangguhan. 

    Untuk semua tipe terdapat desain Lampu Kabut LED baru. Kehadiran lampu yang kuat ini dikombinasikan dengan penutup lampu baru yang edgy. Sehingga dapat dipastikan perjalanan Anda akan aman dan nyaman.

    Velg dashing baru Toyota New Fortuner GR Sport mempunyai kombinasi yang indah dari gaya, kinerja, dan ketangguhan. Hanya dengan menggesekkan kaki, Anda dapat memfungsikan tendangan dengan power backdoor. Teknologi kenyamanan ini dirancang secara khusus untuk mempermudah para pengguna. 

    Tampilan sporty untuk menghadirkan keseruan dan keceriaan seorang pembalap dalam pengalaman berkendara Anda, Toyota menyematkan lambang kelas GR baru. Lambang ini juga ada pada bagian samping berupa stiker. Sehingga memberikan kesan berani dan menawan. 

    Interior New Fortuner GR Sport

    Interior Fortuner hadir dengan tampilan lebih stylish yang menonjolkan prestise. Kemudian kenyamanan akan semakin bertambah dengan tersedia 7 kursi penumpang. Kursi nyaman tersebut terbuat dari kulit imitasi baru, dengan kabin yang luas memastikan kenikmatan maksimal Anda di dalam kendaraan.

    A/C otomatis baru pada Toyota New Fortuner GR Sport ini dapat diadaptasi dengan Zona Ganda. Baik pengemudi dan penumpang depan dapat mengatur kenyamanan suhu yang berbeda.

    Tampilan head unit 9 inch tingkat lanjut membuat pengguna merasakan pengalaman berkendara yang benar-benar terhubung dengan Sistem Multimedia luas. Hal tersebut membuat Anda tetap memegang kendali dengan mudah.

    Anda dapat rasakan lingkungan sekitar dengan sistem cerdas baru, yang membantu mencegah tabrakan saat parkir atau berangkat dengan Monitor Surround Baru. Selain itu, pada penumpang belakang akan mendapat hiburan penerangan pada Kursi Belakang. Hiburan menarik untuk penumpang kursi belakang dengan cahaya ambient premium yang memberikan kenyamanan mutlak.

    Teknologi baru Elektrokromik juga tersemat pada kaca spion New Fortuner GR Sport yang secara otomatis meredup saat mendeteksi cahaya dari belakang Lalu mengurangi silau yang menimbulkan masalah penglihatan saat berkendara di malam hari.

    Perjalanan Anda semakin mudah dengan MID terintegrasi dan odometer canggih yang menyediakan informasi mobil di ujung jari Anda. Kemudian beralih ke sistem mode kemudi, mode Eco untuk pengalaman berkendara yang mulus dan hemat bahan bakar. Selain itu, mode Power untuk tenaga mesin maksimum dan akselerasi yang lebih kuat.

    Lebih menariknya lagi, terdapat penyetel kursi daya leb pada Toyota New Fortuner GR Sport ini. Sehingga ketepatan dalam pengaturan untuk posisi duduk paling nyaman bisa Anda dapatkan. Penyetelan ini berlaku pada kursi pengemudi dan penumpang. Anda juga akan dimanjakan dengan pengisian daya nirkabel kompatibel dengan produk yang mendukung pengisian nirkabel Qi.

    Selengkapnya