MITSUBISHI OUTLANDER PHEV

  • SUV
  • 2399 cc
  • Bensin dan Baterai
  • 5 Penumpang
0 Review
Harga OTR Jakarta Mulai Rp 1 M
Pilih Warna Mobil Anda

    * Warna di atas dapat berbeda dengan warna mobil sesungguhnya

    List Tipe Mobil

    Outlander PHEV PHEV 2.4L

    Outlander PHEV


    PHEV 2.4L

    • SUV
    • 2399 cc
    • Bensin & Baterai (13,8 kWh Lithium-ion)
    • 5 Penumpang

    Tentang Mitsubishi Outlander PHEV

    Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia menjadi salah satu produk terbaru yang diminati masyarakat. PT Mitsubishi Motors Krama Yudha Sales Indonesia (MMKSI) telah meluncurkan produk terbaru mobil dengan harga yang fantastis. Keberadaan mobil tersebut memenuhi kebutuhan jenis SUV untuk menembus berbagai medan.

    Review Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia 2022

    Kehadiran Mitsubishi Outlander sejak akhir tahun 2022 di Jepang. Namun, debut mobil tersebut untuk negara Amerika Serikat pada pertengahan tahun 2022. Mobil tersebut hadir dengan sasis crossover baru yang berasal dari Jepang.

    Mobil ini memiliki tenaga yang cukup besar dan lengkap. Bahan jangkauannya sangat luas. Dalam hal ini juga memiliki dinamika berkendara yang terus meningkat seiring dengan adanya pembaruan. Sehingga lebih memenuhi kebutuhan masyarakat secara umum.

    Pada dasarnya ada dua unit motor listrik yang terdapat pada mobil Outlander PHEV. Bahkan sudah dibekali dengan sistem penggerak S-AWC (Super All Wheel Control) yang membuat keadaannya lebih stabil dan juga aman. Sehingga membuktikan kendaraan tersebut aman untuk melintasi berbagai medan.

    Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia sudah memiliki komponen yang terintegrasi. Bahkan tata letaknya sudah optimal dan memungkinkan membawa tujuh penumpang dalam tiga baris.

    Hal menarik dari kendaraan yang satu ini menyimpan berbagai fitur unggulan. Termasuk fitur keamanan, keselamatan, dan hiburan. Mobil tersebut menyediakan fitur radio AM/FM lengkap dengan speaker yang bandel.

    Pengguna bisa menyambungkannya ke ponsel melalui fitur Bluetooth. Sistem touch screen menjadi keunggulan tersendiri untuk mobil kelas SUV.

    Selain itu terdapat fitur keselamatan untuk mobil ini yang menjamin semua penumpang terlindungi dengan maksimal. Bahkan sudah tersemat airbag penumpang depan dan samping. Menggunakan Anti Lock Braking sistem untuk melindungi pengemudi saat proses pengereman.

    Untuk keamanan mobil tidak perlu khawatir lagi karena Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia memiliki alarm mobil saat terjadi beberapa hal yang janggal. Ketika Anda parkir juga lebih mudah dengan adanya fitur alarm.

    Segmen Pasar Mitsubishi Outlander PHEV 2022

    Sebelum tahun 2022 mungkin banyak orang yang belum mengenal Mitsubishi Outlander PhEv Indonesia. Tetapi seiring berjalannya waktu mobil tersebut sudah terkenal ke seluruh penjuru Indonesia. Banyak yang tidak mengira akan hadir kendaraan masa kini dengan segala spesifikasi unggulan.

    MMKSI telah menargetkan penjualan SUV Outlander PHEV dengan diskon spesial untuk seluruh masyarakat Indonesia. Namun, diskon tersebut berlaku untuk wilayah Jabodetabek. Pada dasarnya harga awal dari kendaraan ini sekitar 1.31 miliar OTR Jabodetabek.

    Tetapi untuk menguasai segmen pasar agar terus meningkat ditawarkan dengan harga Rp 800 jutaan. Dengan potongan yang cukup banyak ini memudahkan Anda mencari mobil terbaik. Harga spesial ini mendukung upaya pemerintah untuk mempercepat transisi kendaraan listrik.

    Kelebihan dan Kekurangan Mitsubishi Outlander PHEV 2022

    Outlander PHEV Indonesia memiliki kelebihan dan kekurangan tersendiri. Kelebihan mobil ini mampu menyajikan daya listrik yang unggul. Dalam hal ini membuktikan persaingan ketat dalam industri otomotif masa kini.

    Kekurangan pada mobil ini hanya perihal harga yang cukup mahal.
    Menjadikan orang-orang tertentu saja yang bisa membeli mobil tersebut. Infrastruktur masih belum lengkap untuk memenuhi keinginan masyarakat.

    Varian Mitsubishi Outlander PHEV 2022

    Ternyata Mitsubishi memiliki dua varian terbaik untuk jenis outlander. Dua varian tersebut adalah Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia Hybrid dan Sport. Keduanya memiliki spesifikasi yang berbeda tergantung dengan kebutuhan pengguna.

    Mobil dengan varian Hybrid dirancang untuk menggunakan tenaga bahan bakar bensin dan listrik. Hal ini lebih menghemat penggunaan bahan bakar minyak atau bensin. Bahkan mampu menghasilkan tenaga yang lebih besar daripada varian lainnya.

    Selain itu varian Hybrid merupakan kendaraan yang ramah lingkungan. Dengan tenaga listrik maka mengurangi emisi karbon monoksida dari kendaraan. Sehingga menjaga terjadinya polusi udara berlebihan.

    Kemudian ada Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia varian sport. Untuk varian ini memiliki berbagai tipe seperti PX action, PX, GLS, dan GLX. Sehingga pengguna bisa lebih leluasa untuk memilih kendaraan idaman.

    Secara garis besar penampilan dari empat Outlander Sport sama saja. Dimensinya 1800 mm x 1625 mm dengan suspensi, rem, ban, dan mesin yang tangguh. Hal yang membedakan mobil tersebut hanya dari segi transmisi mobil.

    Tak perlu khawatir varian sport juga mendukung perjalanan yang sangat memadai. Artinya mampu menjelajah berbagai medan sesuai tujuan dari pengguna. Mobil yang tangguh ini selalu menjadi primadona semua orang.

    Pesaing Mitsubishi Outlander PHEV 2022

    Tampaknya Hyundai sudah menyiapkan pesaing untuk Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia. Pabrikan asal Korea Selatan tersebut telah menghadirkan SUV PHEV yang siap bersaing dengan kendaraan lainnya.

    Dari segi model mampu menerapkan bahasa desain sensuous sportiness.
    Kendaraan tersebut memiliki headlight tersembunyi yang berpadu dengan gril unik. Hyundai tampil dengan gaya futuristik karena memiliki lekukan tegas dan atap melandai halus. Bahkan juga terpasang kamera kecil pengganti kaca spion yang sangat canggih.

    Perbandingan Mitsubishi Outlander PHEV 2022 dengan Versi Sebelumnya

    Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia versi sebelumnya dan saat ini jauh berbeda, Hal tersebut bisa dilihat dari segi desain mobil Outlander PHEV. Namun, secara umum tampilan luar dari Outlander sebelumnya hampir mirip dengan varian sport.

    Hanya saja selayaknya dengan mesin konvensional yang dulu hadir di Amerika. Bagian depannya didominasi dengan krom dari grille dan garis penghubung ke bumper. Krom tersebut juga terdapat pada bagian belakang sebagai garis penghubung rem bagian kiri dan kanan. Selain itu juga untuk menaungi handle door.

    Namun, untuk harga mobil tersebut lebih mahal saat ini daripada sebelumnya. Hal ini menjadi kelebihan tersendiri karena sudah lebih canggih dan mumpuni. Sehingga kebutuhan masyarakat akan terpenuhi dengan maksimal menggunakan mobil terbaik dari Mitsubishi.

    Konsumsi BBM Mitsubishi Outlander PHEV 2022

    Perlu diketahui bahwa Mitsubishi Outlander PHEV memiliki kapasitas tangki yang cukup besar. Dalam hal ini mampu menampung kurang lebih 43 Liter bahan bakar minyak. Anda yang berkendara menelusuri perjalanan tidak perlu khawatir kehabisan bbm.

    Mobil ini menggunakan bahan bakar jenis bensin. Anda bisa melakukan pengisian ulang sesuai dengan kebutuhan dan lebih hemat. Dengan menempuh perjalanan 100 km maka membutuhkan 2 liter bensin.

    Mesin bensin pada mobil tersebut berfungsi menjaga suplai listrik dari baterai. Kapasitas baterai dari kendaraan ini sekitar 13.8 kWh terdiri dari 80 cell dengan daya 300 watt. Ketika mode hybrid paralel maka seluruh tenaga diisi oleh motor listrik.

    Utamanya ketika mobil masih membutuhkan tenaga tambahan. Sehingga mesin bensin menjadi backup tenaga untuk berkendara. Hal ini mampu bekerja secara seimbang sesuai kebutuhan pengguna.

    Performa Mesin Mitsubishi Outlander PHEV 2022

    Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia menyediakan berbagai teknologi canggih di dalamnya. Salah satu dari teknologi tersebut adalah mesin yang tangguh. Mobil tersebut menggunakan mesin bensin 2.4 Liter model Atkinson Cycle.

    Tentunya mesin memiliki output maksimal sebesar 99 Kw dengan torsi 211 Nm. Mesin bensin pada mobil tersebut juga membantu roda depan dan belakang terhubung dengan dua motor listrik berbeda.

    Motor listrik mobil Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia ini mampu menghasilkan daya sebesar 60 Kw dengan daya jelajah 45 Km. Jika pengguna membutuhkan tenaga tambahan maka roda belakang mampu menghasilkan daya 70 Kw. Sehingga berkendara semakin cepat dan bertenaga.

    Mitsubishi Outlander PHEV Indonesia menjadi kendaraan idaman semua orang. Dengan begitu Anda bisa memiliki kendaraan kelas atas yang tampak stylish.

    Selengkapnya