SUZUKI GRAND VITARA

  • SUV
  • 1462 cc
  • Bensin
  • 5 Penumpang
0 Review
Harga OTR Jakarta Mulai Rp 359 Juta - 384 Juta
Pilih Warna Mobil Anda

    * Warna di atas dapat berbeda dengan warna mobil sesungguhnya

    List Tipe Mobil

    Grand Vitara GL

    Grand Vitara


    GL

    • SUV
    • 1462 cc
    • Bensin
    • 5 Penumpang
    359.400.000 (OTR Jakarta)
    Grand Vitara GX

    Grand Vitara


    GX

    • SUV
    • 1462 cc
    • Bensin
    • 5 Penumpang
    384.400.000 (OTR Jakarta)

    Tentang Suzuki Grand Vitara

    Mobil Suzuki Grand Vitara bisa anda dapatkan dengan cicilan yang mudah dan tingkat approval yang tinggi melalui Dealer kami. Jaringan kami yang sangat luas ke semua Dealer mobil mempermudah anda untuk mendapatkan mobil impian anda.

    Di Indonesia, Suzuki Grand Vitara memiliki sejarah yang cukup panjang. Mulai diperkenalkan di tahun 1992, mobil ini langsung memiliki fans yang sangat banyak karena fitur – fitur yang lengkap dan penggerak roda 4x4 yang pada masa itu masih sangat jarang. Dirilis bersamaan dengan Suzuki Escudo dan Sidekick tidak membuat Vitara kehilangan pasarnya, perlu diketahui bahwa Escudo sendiri merupakan versi murah dari Vitara, begitupun Sidekick yang merupakan versi murah dari Escudo. Jika disederhanakan, varian tertinggi adalah Vitara sementara varian terendah adalah Sidekick, Escudo berada di tengah – tengah.

    Mesin dan Dimensi Suzuki Grand Vitara

    Pada jaman dahulu, Suzuki Vitara menggunakan mesin yang tidak terlalu besar, G16A SOHC 1.600cc 4-silinder 16-katup, berbeda dengan sekarang yang menggunakan mesin J24B DOHC VVT 2.393cc, 4-silinder inline­, 16-katup, membuat mobil ini semakin besar dan beringas, tetapi tidak melupakan konsumsi bahan bakar yang hemat dan efisien. Selain itu, diameter x langkah yang cukup besar juga menambah tenaga mobil ini, sanggup untuk bersaing dengan SUV lain seperti Honda CR-V atau Toyota Rush.

    Tipe Mesin

    J24B, DOHC, VVT

    Kubikasi Silinder

    2.393cc

    Diameter x Langkah

    92.0 x 90.0

    Perbandingan Kompresi

    10.0:1

    Daya Maksimum

    168.5/6.000

    Torsi Maksimum

    227/3.800

    Sistem Bahan Bakar

    Multipoint Injection

    Bahan Bakar

    Bensin

    Kapasitas Tangki

    66liter

    Jika kita melihat mobil ini secara sekilas di jalanan, akan terlihat bahwa mobil ini cukup besar dan memakan space yang lumayan banyak, itu terjdai karena mobil ini memiliki panjang 4.500mm, lalu lebar 1.810mm, tinggi 1.683mm membuatnya memiliki aura dominasi jalanan, persis seperti SUV – SUV mewah lain seperti Range Rover yang besar tetapi tetap keren. Jarak terendah nya pun cukup tinggi, 193mm, cukup untuk digunakan baik di medan perkotaan yang memiliki jalan mulus dan medan pedesaan yang terkadang jalanan masih berbatu.

    Panjang Mobil

    4.500mm

    Lebar Mobil

    1.810mm

    Tinggi Mobil

    1.683mm

    Jarak Poros Roda

    2.640mm

    Jarak Pijak Depan

    1.540mm

    Jarak Pijak Belakang

    1.570mm

    Jarak Terendah

    193mm

    Berat Kosong Tanpa Muatan

    1.540kg

    Radius Putar Minimum

    5.5m

    Kapasitas Penumpang

    5orang

    Sasis, Ban, dan Rem Suzuki Grand Vitara

    Bodi mobil yang besar dan mesin yang sangat bertenaga harus dibarengi dengan sistem kemudi yang kuat, ban yang nempel di jalan, dan tentu saja rem yang sanggup untuk membuat mobil ini berhenti dari kecepatan berapapun. Insinyur Suzuki tidak mau mengecewakan para konsumen lama dan konsumen baru dari Grand Vitara, oleh karena itu rangka kemudi menggunakan Rack&Pinion, sementara itu dari sisi suspensi, mobil baru ini menggunakan MacPherson Strut with Coil Spring di bagian depan, yang digabungkan dengan Multi Link di bagian belakang sebagai garda utama untuk memberikan kenyamanan pada perjalanan anda. Ukuran ban juga terhitung cukup besar, 225/60 R18 bekerjasama dengan Ventilated Disc di bagian depan dan belakang sebagai alat pengereman.

    Rangka Kemudi

    Rack&Pinion

    Rem Depan

    Ventilated Disc

    Rem Belakang

    Ventilated Disc

    Suspensi Depan

    MacPherson Strut with Coil Spring

    Suspensi Belakang

    Multi Link

    Ukuran Ban

    225/60 R18

    Eksterior Suzuki Grand Vitara

    Apa yang anda harapkan ketika membeli mobil SUV? Bodi yang besar? Fitur yang banyak? Kabin yang luas? Semua dijawab dengan baik oleh Suzuki melalui Grand Vitara. Mari kita lihat di sektor eksterior terlebih dahulu.

    Vitara yang baru saja mendapat facelift di awal tahun 2018 ini memiliki eksterior yang sangat tangguh bak mobil lapis baja, berbeda dengan Honda CR-V yang lebih mengedepankan estetika, Suzuki Grand Vitara lebih mengedepankan kesan kokoh tapi tidak terlalu garang, masih sedap dipandang mata bagi orang awam sekalipun. Bentuk grill depan yang seperti huruf V, dan juga lambang S dari Suzuki juga mempermanis bagian depan dari mobil yang diproduksi dengan tiga warna saja yaitu Bluish Black Metallic, White Pearl, dan Silky Silver Metallic.

    Selain desain bagian depan yang mencerminkan dominasi sang pemilik kendaraan, dari sisi samping pun mobil ini terlihat sangat elegan, tidak asal berbadan besar saja tetapi juga sekaligus anggun. Spion yang dilengkapi lampu tanda belok dan fitur lipat otomatis juga turut menemani kemanapun anda berkendara dengan mobil ini. Lalu di bagian belakang, Suzuki Grand Vitara tidak melupakan ciri khas nya sebagai mobil 4x4 meskipun sekarang hanya 2x4. Ciri khas tersebut adalah adanya cover ban serep yang ditaruh di pintu bagasi, dan ini selalu menjadi aksesoris wajib baik pada varian Vitara, Escudo, maupun Sidekick di jaman dahulu. Selain hal tersebut, stoplamp juga terlihat lebih segar dan lebih besar bentuknya, membuat pengemudi di belakang mobil ini dapat melihat cahaya lampu lebih terang dan lebih fokus untuk menghindari kecelakaan.

    Interior Suzuki Grand Vitara

    Bayangkan anda berada didalam sebuah mobil yang di luar nya memiliki bodi yang cukup besar sehingga berkesan sempit, tetapi ternyata kabin nya sangat luas untuk 5 orang dengan tinggi diatas 170cm, itulah yang menggambarkan interior dari Suzuki Grand Vitara secara singkat. SUV yang dijual dengan harga kisaran 300 juta Rupiah ini memiliki head unit yang lengkap di bagian depan, ditambah dengan fitur climate control yang bisa diubah manual atau otomatis sehingga memberikan kenyamanan tingkat tinggi bagi siapapun yang mengemudikan dan menjadi penumpang di Grand Vitara ini. Selain itu, tampilan MID atau Multi Information Display yang memang agak kuno karena masih menganut tampilan jarum/analog, ternyata malah membuatnya semakin keren, menggabungkan kesan antara mobil tua yang telah menjadi ikon di Indonesia dan kesan mobil modern yang tidak lekang dimakan waktu, selalu dicari oleh para kolektornya.

    Fitur Keamanan Suzuki Grand Vitara

    Beranjak kepada fitur – fitur yang dimiliki oleh Grand Vitara, diantaranya adalah MID yang lengkap, lalu audio steering switch yang juga dilengkapi dengan touchscreen audio head unit. Selain itu, penggunaan rangka TECT atau Total Effective Control Technology membuat mobil ini dapat meminimalisir efek dari benturan yang terjadi ketika kecelakaan, membuat efek tabrakan tidak bertumpu pada satu sisi saja, tetapi membagi rata ke sisi lain dari mobil tersebut. Dual SRS Airbags juga turut menemani perjalanan anda sebagai garda terdepan dalam memberikan keamanan, lalu Double Lock Key yang membuat pintu mobil anda lebih aman karena akan terkunci secara otomatis meskipun ketika anda lupa menekan tombol kunci pintu.

    Selengkapnya

    SUZUKI GRAND VITARA

    • SUV
    • 1462 cc
    • Bensin
    • 5 Penumpang
    0 Review

    FOTO

    Video

    SUZUKI GRAND VITARA

    • SUV
    • 1462 cc
    • Bensin
    • 5 Penumpang
    0 Review